MUNGKID, Radarkedu.Id – Musyawarah cabang DPC PKS Kabupaten Magelang dilaksanakan secara virtual seluruh kecamatan di Kabupaten Magelang (31/1/2021). Pengurus DPC yang akan dilantik dipusatkan pada satu titik di setiap daerah pemilihan masing-masing.
Pelantikan dilakukan oleh ketua DPD dari kantor DPD PKS Kabupaten Magelang yang kemudian secara virtual memimpin ikrar sumpah jabatan pengurus DPC.
“Pelantikan yang bertepatan dengan harlah NU ke-95 ini harapannya agar periode selanjutnya PKS mendapatkan kader dan pemilih suara partai bertambah secara signifikan,” ungkap Abdul Aziz, ketua DPD PKS Kabupaten Magelang.
Pascaprosesi pelantikan serentak seluruh pengurus DPC menandatangani pakta integritas sebagai kesiapan dan kesungguhan dalam mengemban amanat baru. “Sosok PKS yang sudah dikenal lama di Magelang, sebagai partai yang selalu menjunjung tinggi semboyan bersama melayani rakyat. Kami hadir bersama rakyat dan berjuang bersama rakyat. PKS selalu ada di tengah masyarakat untuk memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Magelang,” ujar Aziz. (*/lis)